Galeri

Info MI PGM

Tingkatkan kualitas, Guru MI PGM Ikuti Seminar Nasional Matematika

Pak Bisri sedang berhitung dengan metode aljabar
Seminar Nasional Matematika ini diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan PGMI diadakan pada hari jum'at (28/10) lalu yang bertempat di Kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Dengan tema "Metode jari aljabar dalam pembelajaran matematika di MI dengan jari aljabar, belajar matematika jadi lebih mudah, cepat, dan cerdas".

Seminar nasional matematika aljabar ini dinarasumberi langsung oleh Bahruddin MD, penemu dari teknik berhitung aljabar dan sudah mendapatkan rekor MURI. Kegiatan seminar ini berlangsung dari pagi hingga sore hari, nampak antusias para peserta. Pesertanya sendiri pun tak hanya dari kalangan guru, tetapi juga para mahasiswa.

Tak ingin melewatkan momen seminar ini, Pak Bisri turut berpartisipasi untuk mengikuti games dari Pak Bahruddin MD ini. Metode aljabar ini memang berbeda dengan metode berhitung lainnya, berhitungnya pun mulai dari jari kelingking, tangan kanan merupakan bilangan satuan dan tangan kiri merupakan bilangan puluhan. "Alhamdulillah hari ini dapat ilmu baru", ujar Ibu Pipit.

"Kami harap ini bisa menambah wawasan para guru dan bisa mengaplikasikan kedalam pembelajaran apa yang telah dipelajari dalam kegiatan seminar tersebut", ungkap Kepala MI PGM. Selesai mengikuti seminar, para guru MI PGM tak ketinggalan untuk berfoto bersama dengan narasumber, dan para dosen IAIN Syekh Nurjati Cirebon. 

About mi pgm kota cirebon

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.