Galeri

Berita

Kemendikbud Resmi Hentikan Kurikulum 2013


"Saya memutuskan kurikulum 2013 di sekolah-sekolah pada tahun pelajaran 2014-2015 dan sekolah kembali ke kurikulum 2006", Kata Anies Baswedan saat konferensi pers di kantornya. Keputusan itu diambil setelah kurikulum 2013 dikaji oleh tim evaluasi. 3 rekomendasi tim evaluasi kurikulum 2013 adalah mengenai keselarasan ide dengan design, ide dengan isi buku teks, dan kesiapan sekolah dan guru.

Kemendikbud beralasan sekolah belum siap menerapkan sistem kurikulum 2013, namun bukan berarti kurikulum 2013 ini dihentikan begitu saja. Kurikulum 2013 akan diperbaiki dan dikembangkan serta dilaksanakan di sekolah-sekolah percontohan dan pengembangan yang telah menerapkan kurikulum 2013 selama 3 semester atau sejak tahun pelajaran 2013-2014. 

Jadi, kurikulum 2013 hanya dihentikan bagi sekolah-sekolah yang baru menerapkan selama satu semester atau tahun pelajaran 2014-2015 saja. Tugas pengembangan kurikulum dikembalikan kepada pusat kurikulum dan pembukuan. Dari info yang kami kutip dari kompas, mulai besok Kemendikbud akan mengirimkan surat edaran kepada sekolah mengenai kurikulum 2013 ini.

Inilah keputusan Anies Baswedan tentang penghentian kurikulum 2013.

About mi pgm kota cirebon

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.